Oleh: udinankal
Umumnya orang yang
tinggal di daerah perbatasan punya mata uang Ringgit Malaysia, tetapi aku
tidak!! Orang-orang daerah perbatasan menggunakan mata uang Ringgit untuk
keperluan belanja.
Saya tidak memiliki
mata uang tersebut karena tidak sering berbelanja di daerah batas, selain itu
saya memang lebih mengutamakan menggunakan mata uang Rupiah,,dan bangga
memiliki mata uang Rupiah.
Kabupaten Bengkayang, tepatnya
daerah sanggau ledo yang dekat dengan daerah perbatasan Indonesia dengan Malaysia.
Jaggoi Babang untuk daerah Indonesianya, dan Serikin untuk daerah Malaysianya.
Kebanyakan orang mempunyai uang Ringgit supaya
mudah berbelanja ke Serikin. Saya sendiri belum pernah sampai ke Serikin. Itu sebab
mengapa saya tidak perlu uang Ringgit, buat apa emangnya? Belanja di kampung bisa
menggunakan Rupiah.
Teman saya yang satu
ini tidak kalah dari teman-teman yang lain yang tinggal didaerah perbatasan, Ika
nama panggilannya, dia seorang guru. Dia menyimpan mata uang Ringgit, walaupun
bukan untuk keperluan belanja.
“Aku simpan Ringgit
untuk pengkaras dompet,” kata Ika ketika ku tanya soal hal itu. Dia menjelaskan,
pengkaras itu digunakan untuk penarik rejeki biar ada uang terus.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar